Di era digital seperti saat ini, apapun yang akan dilakukan, nyaris semua prosesnya bisa dilakukan secara online. Mulai dari pesan makanan, belanja kebutuhan sehari-hari, belanja kebutuhan tersier, hingga pembayaran tagihan pun dilakukan secara online. Kini, proses purchasing atau procurement dalam proses operasional bisnis pun bisa dilakukan secara online. Istilah ini dikenal dengan nama e-procurement. Sejatinya, e-procurement merupakan sebuah perangkat yang digunakan untuk melakukan procurement atau pengadaan suatu barang dalam tujuan bisnis. Jadi, bisa dikatakan, e-procurement adalah kegiatan pengadaan yang dilakukan secara elektronik dengan memanfaatkan software pengadaan barang digital yang terkoneksi dengan internet. Proses ini biasanya lebih efisien dibanding procurement konvensional.
Baca juga : Software Pengadaan Barang Digital
Ada beragam manfaat yang bisa didapatkan dengan memanfaatkan software pengadaan barang digital. Pertama, Anda dapat dengan mudah memantau status pelanggan secara real-time tanpa halangan apapun. Kedua, lebih efektif dan efisien secara waktu. Ketiga, Anda dapat memangkas anggaran cukup signifikan dibandingkan dengan melakukan procurement konvensional. Sebab, proses pengadaan yang dilakukan secara online atau digital ini bisa dilakukan tanpa melalui proses administrasi yang panjang dan cenderung berbelit-belit. Proses pengadaan seperti ini paling sering memang dilakukan antara perusahaan swasta dan pemerintah. Namun, kini sudah banyak perusahaan swasta yang juga menyediakan layanan e-procurement untuk menjembatani pebisnis atau pemilik perusahaan yang ingin melakukan pengadaan operasional.
Nah, jika Anda ingin usaha yang Anda bangun menjadi semakin berkembang, maka menerapkan strategi bisnis dan memperbaiki sistem keuangan saja tidak cukup. Anda tentu harus bisa mengatur pengadaan dengan sistem e-procurement untuk proses pengadaan yang lebih teratur dan baik. Untuk mewujudkan hal ini, Anda bisa menggunakan software pengadaan barang digital yang terbaik dan terpercaya. Sebaiknya, pilihlah yang praktis dan mudah digunakan. Sehingga, meski baru pertama kali menggunakannya, software ini sudah bisa digunakan secara tepat sasaran. Software ini telah membantu banyak pebisnis dalam melakukan pengadaan di perusahaannya, baik perusahaan besar maupun kecil. Pilih juga software dengan harga yang ramah di kantong.
No comments:
Post a Comment